kalau kau bilang malam itu hitam, akan kulinggis hidungmu
Karena aku tau kalau kelam itu ada di bawah kepak gagak
aku toh tak pernah bertanya padamu, tentang hujan
(tegakkan badanmu)
dan pojok gang yang menunggumu sendirian
(hentakkan kakimu)
atau badan yang berdiri tegak menggigil
(kita hendak berdansa)
pada purnama tertutup awan aku melolong panjang
(ikuti irama)
mengharap engkau datang
(kita mabuk bersuka cita)
No comments:
Post a Comment